Sunday, 20 December 2015

Laptop Dan PC Semakin Lama Semakin Lamban

  New Bie       Sunday, 20 December 2015
Pernahkah mengalami laptop atau PC Kita menjadi lambannya minta ampun, membuka aplikasi windows media player saja nungguin 2 menitan, bahkan lebih. Misal pernah ngalamin masalah seperti itu pasti akan membuat emosi Kita sendiri.  Di dalam sebuah sistem bukan barang rahasia lagi, pasti akan mengalami hal seperti itu. Apalagi laptop atau PC lita gunakan untuk browser, ngegame dan aktivitas lainnya, pasti semakin lama akan lamban.

Apa penyebab semua itu ? nah penyebabnya adalah adanya file file sampah dari browser dan aplikasi lainnya. Ibaratnya sebuah rumah, seharusnya kita harus membersihkan sampah setiap hari, jikalau tidak sampah akan menumpuk dan menumpuk. Yang perlu kita lakukan adalah mencari pemberish sampah tersebut, misalnya Aplikasi CCleaner. Dengan aplikasi tersebut akan membersihkan sampah sampah yang membuat lamban laptop atau CPU kita.

Virus juga bisa menyebabkan laptop atau CPU menjadi lamban, karena virus akan menjangkiti senua ektensi exe di dalam sistem. Bisa tidak bisa pasti sistem akan terbebani dan menjadi lamban. Apa yang kita lakukan ? cari anti virus yang bisa memberantas semua itu, contohnya Avira, dengan aplikasi anti virus ini akan membunuh virus virus di dalam sistem laptop atau CPU. Premium ataukan Gratisan ? saya sendiri menggunakan versi free, tetapi harus Update setiap saat, agar Avira bisa bekerja dengan maksimal.

Hardisk low spasi juga pengaruh besar, hardisk ibaratnya sebuah kamar. Apabila kamar tersebut belum terisi oleh barang barang maka akan klihatan longgar sekali. Tetapi bila sudah penuh dengan macam-macam barang orang mau lewat saja sulitnya minta ampun. Apalagi sistem direktori C, ibaratnya sebuah kamar utama atau kamar kerja, bila sudah terisi banyak dokumen maka akan membuat galau direkturnya. Ibarat disamping untuk hardisk, maka hardis low spasi juga bisa menyebabkan laptop atau CPU menjadi lamban.

Aplikasi berspesifikasi tinggi dan game juga bisa menyebabkan lanbanya laptop atau CPU, karena aplikasi tersebut membutuhkan kinerja keras dari laptop atau CPU. sistem harus memerintah hardware untuk mendukung aplikasi tersebut yang akan menyebabkan laptop atau CPU menjadi panas. untuk menanggulanginya harus dipasang fan atau kipas yang bisa mendinginkan laptop atau CPU.

Artikel diatas sedikit tentang penyebab Laptop Dan PC Semakin Lama Semakin Lamban, semoga bermanfaat bagi kita semua.
logoblog

Thanks for reading Laptop Dan PC Semakin Lama Semakin Lamban

Previous
« Prev Post

No comments:

Post a Comment