Tuesday 23 February 2016

11 Komponen Untuk Merakit Komputer

  New Bie       Tuesday 23 February 2016
Sebelum kita memahami komputer kadang ada pertanyaan komputer itu terdiri dari apa saja ? mengapa bisa untuk memasang aplikasi dan pertanyaan ruwet lainnya. Secara logika komputer ibaratnya sebuah motor, yang memiliki karburator, mesin, roda dan alat alinnya. Nah begitu juga komputer, memiliki prosesor, hardisk, motherboard dan hardware lainnya.
Komputer mempunyai fungsi yang berbeda beda, hal itu disebabkan untuk apakah komputer akan digunakan. Untuk komputer basis game, edit video, desain grafis dan home recording harus memliki hardware diatas rata rata karena akan menunjang hasil akhir dari basis tersebut.

Nah apa saja komponoen untuk merakit sebuah komputer, berikut ulasannya :
  1. Motherboard. Komponen mempunyai peran paling penting sendiri, karena semua komponen komputer akan diletakkan disini. Ibaratnya bodi motor, semua alat akan dipasang di body motor tersebut agar bisa dijalankan oleh pengemudinya.
  2. Hardisk. Sebagai tempat dari sistem yang teriinstal di komputer, tanpa sistem komputer tiada guna dan tiada arti.
  3. RAM [Randome Access Memory]. Fungsi RAM adalah untuk membantu menyimpan memory sementara, semakin besar kapasitas RAM yang kita pasang di board, maka semakin cepat proses rendering yang dilakukan oleh komputer.
  4. VGA [Video Graphics Accelerator]. Fungsi utama VGA adalah menampilkan gambar ke monitor, itu dilihat dari hukum dasar komputer. Pihak vendor board biasanya juga bekerja sama dengan vendor VGA untuk dipasang di board yang mereka produksi. Tetapi bila dilihat dari kegunaanya VGA mempunyai peranan penting sekali, untuk komputer game harus terpasang VGA yang berspesikfikasi tinggi.
  5. Souncard. Komponen ini berfungsi sebagai sistem suara yang ada didalam komputer, souncard biasanya sudah satu paket dengan motherboard. Tapi apabila komputer tersebut berfungsi untuk home recording sabaiknya memebeli soundcard yang bagus, karena akan menghasilkan ausio yang sempurna.
  6. DVD rom. Komponen ini berfungsi untuk membaca dari CD, VCD mauapun DVD. Selain itu DVD rom juga sebagai sarana untuk mengistal sistem OS, game, sofware, pemutar lagu dan sebagai media penyimpanan selain hardisk. Hardware ini dikategirikan menjadi 2 macam, yaitu ; DVD rom untuk membaca file DVD dan DVD writer untuk membakar dan menyimpan file.
  7. Power Suplly. Komponen ini bisa dikatakan penting karena berfungsi untuk membagi arus ke semua hardware yang terpasang, tanpa kecuali ! jadi power supply akan menghidupkan komputer agar bisa digunakan oleh penggunanya.
  8. Casing. Casing berfunsi sebagai induk dari ke 7 komponen diatas, kesemuanay akan dipasang rapi didalam casing. Untuk pembelian casing biasanya sudah terdapat power supply bawaan, tetapi bila ingin yang lebih bagus kita bisa membeli sendiri komponen power supply.
  9. Layar Monitor/Layar LED. Layar monitor akan menampilakan OS yang kita instal dengan bantuan VGA. Banyak vendor monitor yang mengeluarkan produk LED dengan resolusi gambar yang tinggi, dengan begitu mata kita tidak mudah lelah karena tampilannya begitu halus.
  10. Keyboard. Komponen ini pasti tidak asing bagi kita semua, pasti sudah banyak yang kenal dengan keyboard. Komponen ini berfungsi untuk memasukkan huruf, angka, kode khusus serta sebagai media untuk melakukan perintah diperlukan.
  11. Mouse. Komponen ini untuk memindahkan atau menggerakkan pointer/kursor secara cepat menurut gerakan tangan pengguna. Mouse terdiri dari dua tombol kanan kiri dan satu scroolditengan tomobol.
logoblog

Thanks for reading 11 Komponen Untuk Merakit Komputer

Previous
« Prev Post

No comments:

Post a Comment